6 Korban Tewas Kecelakaan Tabrakan Beruntun di Tol Boyolali Masih Satu Keluarga

Kecelakaan maut Tol Boyolali, 14 April 2023. (Jarmaji) Kecelakaan maut Tol Boyolali, 14 April 2023. (Jarmaji)
Boyolali - Enam dari delapan korban kecelakaan di Tol Boyolali merupakan satu keluarga asal Nganjuk, Jawa Timur. Mereka menaiki satu mobil saat kecelakaan terjadi.

Pada Jumat (14/4/2023), Kepala Ruang Kamar Mayat RSUD Pandan Arang Boyolali Suranto mengatakan keenam korban itu berada dalam satu mobil, yakni di kendaraan travel jenis Elf. Pihak keluarga meminta jenazah dimandikan di RS.

"Selesai pemulasaraan jenazah nanti. Keenam jenazah dari Nganjuk langsung kita antarkan ke rumah duka," kata Suranto kepada awak media, Jumat (14/4/2023).

Jenazah akan diberangkatkan ke Nganjuk secara beriringan, malam ini juga. Enam jenazah itu atas nama Suparti, Sri Damayanti, Yaudi, Binti Suciati, Chayatin, dan Agus Kusnudin.

"Saya keluarga dari Agus. Itu yang meninggal (dari Nganjuk) masih satu keluarga," kata Gunawan, salah satu kerabat korban.

Dia menuturkan korban Agus bersama rombongan melakukan perjalanan dari Purbalingga, kembali ke Nganjuk. Setiba di Boyolali, mobil yang mereka tumpangi terlibat kecelakaan beruntun tersebut.

Sebelumnya telah diberitakan, kecelakaan beruntun terjadi di Tol Semarang-Solo, Km 487+600, Boyolali, Jumat 14 April 2023, pagi.

Delapan kendaraan yang terlibat kecelakaan terdiri 2 truk car carrier atau pengangkut mobil, dua truk boks muatan paket dan trailer muat besi, truk tronton, truk tangki dan mobil travel.

Penyebab kecelakaan diduga akibat salah satu truk yang terlibat kecelakaan mengalami rem blong.

"Diperkirakan rem blong truk trailer muat besi, menabrak 7 kendaraan," kata Kanit 7 Sat PJR Ditlantas Polda Jateng, AKP Sarwoko, di lokasi kejadian Jumat (14/4/2023).

"Data sementara delapan kendaraan (yang terlibat kecelakaan)," terangnya.

Kecelakaan terjadi di jalur A atau dari arah Semarang menuju Solo. Kecelekaan maut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB.

Sumber: Kunjungi ➡️
Baca juga
X
Komentar
Sembunyikan

0 Response to "6 Korban Tewas Kecelakaan Tabrakan Beruntun di Tol Boyolali Masih Satu Keluarga"

Posting Komentar

 
Back to top

Arymedia Blogger theme. Berminat? Hubungi ARYMEDIA.

Lanjut scroll untuk lanjut baca artikel.