Putri Ariani Dulu Dibully, Kini Pukau Publik di America's Got Talent

Meski begitu, perjuangan Putri Ariani tidak selalu mulus sampai ke tahap ini. Ia juga melewati masa yang cukup menggetarkan hati, salah satunya perundungan atau bully yang pernah dialaminya.
"Pernah, ikut lomba waktu masih kecil dari 12 peserta, Putri nggak dianggap sendiri. Cuma nyanyi doang, nggak dianggap. Dari situ Putri pingin buktikan Putri bisa masuk TV dan buktikan ke mereka putri bisa," ujar Putri Ariani kepada detikcom.
Berkat kerja kerasnya, kini Putri Ariani bisa mencapai ke tahap yang luar biasa.
Sejak awal Putri Ariani mengaku memang ingin menaikan derajat orang-orang penyandang difabel. Baginya, mereka berhak mendapatkan perilaku serupa dengan orang lain.
Maka dari itu ia ingin membuktikan lewat aksinya di tiap panggung musik.
"Jangan pernah malu jadi difabel, terus kalau yang punya temen difabel jangan malu punya temen difabel, jangan dicuekin jangan diremehkan para kaum difabel. Difabel ini bisa berkarya bisa bersinar," ungkapnya.
"Saya ingin semua orang menghargai difabel, jangan diremehkan. Saya berharap tidak ada diskriminasi lagi," tegas Putri Ariani.
Sumber: Kunjungi ➡️
Baca juga
0 Response to "Putri Ariani Dulu Dibully, Kini Pukau Publik di America's Got Talent"
Posting Komentar