Di Depan Anies dan Kader PKS, Aboe Bakar Alhabsy: Siap Rebut Kemenangan Kita!

Aboe Bakar Alhabsy (dok. Istimewa) Aboe Bakar Alhabsy (dok. Istimewa)
Arymedia - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar Rakernas 2023 di The Sultan Hotel & Residence Jakarta. Sekjen PKS selaku panitia Rakernas 2023, Habib Aboe Bakar Alhabsy menyampaikan 3 pesan bagi para kader.

"Hadirin yang berbahagia, saya berharap para ketua DPD, DPW nanti setelah pulang bisa membawa 3 oleh-oleh, siap dengan 3 oleh-oleh?" tutur Habib Aboe, Jumat (24/2/2023) di lokasi rakernas yang dijawab 'siap' oleh para kader.

Ia menyebut pesan pertama, yakni memiliki semangat menang bersama rakyat. Kemenangan ditanamkan di setiap jenjang kepartaian.

"Semangat menang bersama rakyat, spiritnya harus dituangkan kepada segenap pengurus di jenjang masing-masing,"

Pesan kedua yakni kader sudah paham dengan narasi kemenangan yang akan dibawa kepada rakyat. Ia berharap ide kampanye ke depan sudah tertanam.

"Sudah dipahami dengan baik narasi-narasi kemenangan yang akan disampaikan kepada masyarakat, ide kampanye gagasan yang akan menjadi konten kemenangan sudah tertanam, tanamkan dengan baik insyaAllah. Nanti bisa sampaikan ke anggota," ujarnya.

Pesan ketiga, menurut Habib Aboe, Ketua DPD-DPW sudah mempunyai tujuan yang mesti dicapai. Ia meminta hal itu digeber di lapangan.

"Sepulang dari Rakernas, nah ini di kepala para Ketua DPD dan Ketua DPW sudah ada to do list, sudah tergambar bentuk-bentuk pemenangan yang akan digeber di lapangan, digeber di lapangan, kita bareng-bareng digeber di lapangan," kata dia.

"Jadi Pak Presiden, cawapres kita jangan khawatir, pokoknya balikin badan sehat saja siap rebut kemenangan kita," sambungnya.

Sumber: Kunjungi ➡️
Baca juga

Related Posts

X
Komentar
Sembunyikan

0 Response to "Di Depan Anies dan Kader PKS, Aboe Bakar Alhabsy: Siap Rebut Kemenangan Kita!"

Posting Komentar

 
Back to top